VAKSINASI BAGI GURU DAN KARYAWAN SMK PGRI 1 GRESIK

VAKSINASI BAGI GURU DAN KARYAWAN SMK PGRI 1 GRESIK

MENUJU PEMBELAJARAN TATAP MUKA

 

Situasi pandemi Covid-19 yang telah berlangsung selama setahun di Tanah Air membuat penyelenggaraan pendidikan tidak ideal, baik bagi sekolah, guru, orang tua siswa dan para siswa. Vaksinasi menjadi prasyarat agar kekebalan kelompok atau herd immunity terhadap virus SARS-CoV-2 tercapai di lingkungan sekolah. “Agar keinginan mulia herd immunity yang disampaikan presiden dan praktisi kesehatan dapat dipastikan berlangsung di sekolah,” kata Pak Arief sebagai Kepala SMK PGRI 1 Gresik. Oleh karena itu, kemarin Kamis (20/5/2021) guru dan karyawan Sebanyak 123 orang melakukan vaksinasi yang dilakukan oleh petugas puskesmas Industri Gresik.

Tujuan utama Program  ini sebagai persiapan demi berlangsungnya kegiatan pembelajaran tatap muka maupun kegiatan lainnya yang bergantung pada pertemuan tatap muka antar guru maupun pegawai dalam ruang lingkup SMK PGRI 1 Gresik. Hal ini mengacu pada keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim yang menargetkan agar semua sekolah  sudah dapat melakukan kegiatan belajar mengajar secara tatap muka mulai Juli 2021.

What’s your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*