PELATIHAN PENCEGAHAN BAHAYA KEBAKARAN DAN EVAKUASI BENCANA

Selasa, 29 Juni 2021. Tim Pemadam Kebakaran dari CV. CS Fire Hunter Kabupaten Gresikyang beranggotakan 6 personil mengadakan pelatihan di SMK PGRI 1 Gresik. Pelatihan ini bertujuan untuk  melatih para siswa, guru, dan karyawan SMK PGRI 1Gresik agar bisa tanggap dalam kondisi darurat terutama kebakaran karenailmu yang di berikan akan sangat bermanfaat.

Meski dalam kondisi Pandemi, pihak Tim Pemadam Kebakaran, para guru, siswa dan karyawan tetap di himbau untukmenerapkan ProtokolKesehatan 3M yaitu Memakai masker, Menjaga jarak, serta Mencuci tangan. Pelatihan ini sangat memberikan banyak ilmu dan manfaat untuk masing-masing peserta.Dilakukan dengan waktu yang sangat singkat yakni pukul 09.00 – 11.00. Selain mendapat materi para siswa juga mendapat praktik langsung.

Acara pelatihan ini berlangsung di lapangan manggis SMK PGRI 1 Gresik. Para tim memberitahukan lokasi kantor pemadam kebakaran terdekat di kota Gresik yakni ada di Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo Gresik.Selain itu, mereka juga menunjukkan cara untuk melaporkan jika terjadi kebakaran dengan hubungi 0313985300 atau 112, lalu sebutkan nama, media yang terbakar, alamat lengkap dan nomortelefon yang bisa di hubungi agar dapat dilacak keberadaannya.

What’s your Reaction?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*